Berita  

Putri Gus Yasin Siap Unjuk Gigi di Kompetisi Robotik Dunia

Tahani Ahla Al Amani, putri Wagub Jateng, meraih medali perak di ajang coding GREENMECH 2026
Tahani Ahla Al Amani, putri Wagub Jateng, meraih medali perak di ajang coding GREENMECH 2026

JAVANEWS.ID –   Prestasi membanggakan diraih Tahani Ahla Al Amani (10), putri ketiga Wakil Gubernur Jawa Tengah Taj Yasin Maimoen (Gus Yasin) dan Nawal Arafah Yasin.

Siswi kelas 4 SD Hj. Isriati Baiturrahman 1 Semarang itu berhasil meraih medali perak dalam kompetisi Regional GREENMECH Programmer 2026 yang digelar Rumah Edukasi di kampus UNNES Semarang, Sabtu 10 Januari 2026.

Kak Ahla, sapaan akrabnya, tampil bersama tim Cosmic 1C dalam kategori beregu. Mereka berhasil membangun mesin Rube Goldberg kompleks yang menggabungkan prinsip STEM (Sains, Teknologi, Engineering, Art, dan Matematika) dengan konsep energi hijau dan ekonomi sirkular.

“Alhamdulillah Kak Ahla dan tim Cosmic 1C berhasil meraih medali perak, sekaligus mendapat hadiah voucher senilai Rp800 ribu. Ini prestasi membanggakan bagi sekolah kami,” ujar wali kelasnya, Nur Ulfah Maulida.

Setelah kemenangan ini, tim Cosmic 1C akan melaju ke kejuaraan nasional di Bandung pada 24 April 2026, dan berpeluang tampil di ajang internasional di Thailand pada Agustus 2026.

Selain prestasi di bidang coding, Kak Ahla juga pernah meraih juara Harapan 2 lomba paduan suara SJSS. Gus Yasin dan Ning Nawal sendiri memiliki empat anak: Neil Amal Al Fayed, Tazkiyah Al Khalad, Tahani Ahla Al Amani, dan Nabigh Taj Maimoen.

Kompetisi GREENMECH dikenal sebagai ajang bergengsi yang melatih kreativitas pelajar dalam mekanika, robotik, dan pemrograman. Indonesia kerap menorehkan prestasi di level internasional melalui ajang ini.